SD Alam Muhammadiyah Ajak Siswa Kelas VI Shalat Gerhana Super Blue Bood Moon

"Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2020 telah dibuka, Ayo daftar sekarang juga !!!"

Seminggu yang lalu, tepatnya tanggal 28 Juli 2018 terjadi Gerhana Bulan Total dan berlangsung selama 103 menit. Ini merupakan fase totalitas terlama untuk masa hingga lebih dari 100 tahun ke depan.

Terkait gerhana bulan SD Alam Muhammadiyah melaksanakan shalat gerhana bulan secara berjamaah di Masjid Assalam. Karena puncak gerhana bulan ketika menjelang subuh, maka kegiatan ini menginap 1 malam di sekolah. Berikut beberapa foto kegiatannya :

(Siswa dan siswi melakukan registrasi pada tanggal 27 Juli 2018 pukul 18.00)




(Makan malam bersama setelah shalat magrib)


(Setelah shalat isya, para siswa beserta ustadz dan ustadzah berkumpul di balai untuk mengikuti kegiatan tadarus Al - Qur'an. Kemudian dilanjutkan pemberian materi seputar Gerhana Bulan yang di sampaikan oleh Kepala Sekolah yaitu Ustadz Firman Hadi)

Tepat pukul 22.00 siswa dan siswi diperbolehkan untuk istirahat di tempat yang sudah di tentukan sebelumnya dan bangun kembali pukul 03.00 untuk bersiap - siap ke Masjid.


(Kenampakan gerhana bulan yang berdekatan dengan Planet Mars)

Setelah selesai shalat gerhana bulan, kami bertahan di masjid untuk menunggu waktu shubuh tiba dan kami kembali melakukan shalat berjamaah bersama warga Muhammadiyah yang berada di daerah Landasan Ulin.

Hari semakin siang, matahari mulai menampakkan sinarnya. Setelah sholat shubuh siswa - siswi kembali ke sekolah dengan kegiatan bebas. Ada yang melanjutkan tidur, ada yang berbincang bincang dengan teman, ada yang mandi, dan ada juga yang berolahraga "bermain bola".
Tepat pukul 07.00, makanan sudah tersedia. Seluruh siswa beserta ustadz dan ustadzah sarapan bersama diteras kelas. Setelah itu siswa yang dijemput diperbolehkan untuk pulang ke rumah.

Itulah sepenggal kisah kebersamaan kami. Walaupun hanya 1 malam menginap di sekolah, banyak pengalaman dan ilmu baru yang di dapat.


"Selalu berusaha menjadi lebih baik"

"Berakhlak Mulia...Cerdas...dan Kreatif"

SD Alam The Best


Artikel Terkait

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel